|  | 

Berita Nasional

Ketum PKB Optimis 3 Caleg PKB Malang Dapat Kursi DPR RI

MALANG – Ketua Umum PKB, Abdul Muhaimin Iskandar optimis tiga Caleg dari Kabupaten Malang dapat mendusuki Kursi di DPR RI dalam Pemilu 17 April 2019 mendatang.

"Keluarga besar NU Kabupaten Malang telah siap menyongsong kemenangan PKB dan memenangkan Bapak Kyai Ma'ruf Amin dan Bapak Jokowi, pada Pemilu 2019. Termasuk ada tiga Caleg PKB Kabupaten yang Insyallah menjadi anggota DPR RI," ujar pria yang akrab disapa Cak Imin itu usai menghadiri acara Istigatsah Kubra dan Tahlil dalam rangka Harlah ke-96 NU yang digelar di kantor PCNU Kabupaten Malang, di Kepanjen, Minggu 24/3/2019.

Ia menjelaskan hal tersebut didasari oleh hasil survey yang menempatkan PKB menempati urutan ke tiga secara nasional.

"Alhamdulillah hasil survei menunjukkan hasil positif yang menempatkan PKB pada urutan ke tiga nasional. Sehingga diharapkan ada tiga Caleg PKB Kabupaten Malang yang dapat menjadi wakil rakyat di DPR RI," ujarnya.

Lebih lanjut Wakil Ketua MPR RI ini menjelaskan, meski partainya terus menunjukkan hasil trend positif, pihaknya tetap berkerja keras, terus memanasi mesin partai menjelang dilaksanakan Pemilu 2019.

"Semua caleg sudah bergerak. Kemudian tokoh kultural dan agama juga ikut membantu. Kami pun di pengurus tingkat nasional juga ikut membantu," terang Panglima Santri tersebut.

Cak Imin Mengatakan, kunci kemenangan PKB adalah seluruh pihak bersatu padu dan bekerja keras dalam mewujudkan impian partai tersebut dapat memenangkan Pemilu 2019.

"Selain caleg dan beberapa tokoh, semua ulama dan kiyai yang ada di desa-desa juga telah bergerak untuk memenangkan PKB," pungkasnya.[]

Related Articles

Kata Mutiara

“Keberhasilan seorang pemimpin diukur dari kemampuan mereka dalam menyejahterakan umat yang mereka pimpin” --- Gusdur

A new version of this app is available. Click here to update.