|  | 

Berita Nasional

Neng Eem Minta Maskapai Tingkatkan Layanan Jelang Mudik

Jakarta – Anggota Komisi V FPKB DPR RI Neng Eem Marhamah Zulfahiz mengapresiasi Zero accident sepanjang tahun 2017 di dunia penerbangan Indonesia.

Namun Neng Eem menggaris bawahi pentingnya menjaga ketepatapan waktu sebagai upaya peningkatan pelayanan. “Alhamdulillah, dunia penerbangan kita bisa dibilang zero accident tidak ada korban jiwa  sepanjang 2017 kemarin. Hanya keterlambatan masih menjadi catatan buruk yang perlu diperbaiki,” ungkap Neng Eem di gedung DPR RI , Jum’at (11/05/2018).

Terkait persiapan lebaran, angkutan udara menurunya perlu melakukan pembenahan khususnya menyangkut jadwal penerbangan. “ Apa-apa yang diterapkan Kemenhub, khususnya Ditjen Perhubungan Udara telah baik melakukan perubahan-perubahan. Hanya perlu penekanan khususnya bagi beberapa maskapai yang memiliki kendala internal,” katanya.

Kesiapan bandara menurut Neng Eem juga perlu dicross cek, baik menyangkut fasilitas dan hal tekhnis lainnya.

“Mudik, layanan transportasi udara menjadi pilihan masyarakat hari ini, selain faktor kecepatan, jumlah penerbangan dan harga yang mulai terjangkau yang membuat lonjakan pada pengguna maskapai udara. Hanya perlu di imbangi dengan jaminan tingkat keselamatan dan layanan yang terus membaik,” pintanya.

 

Related Articles

Kata Mutiara

“Keberhasilan seorang pemimpin diukur dari kemampuan mereka dalam menyejahterakan umat yang mereka pimpin” --- Gusdur

A new version of this app is available. Click here to update.