|  | 

Berita Nasional

Bertemu Presiden, Cak Imin melaporkan Pertemuan Ulama

Jakarta - Ketua umum DPP PKB, Abdul Muhaimin Iskandar, memenuhi undangan Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Selasa siang (29/11).
Dalam pertemuan tersebut ada beberapa hal yang disampaikan Cak Imin, sapaan akrab Muhaimin Iskanar, kepada Presiden Jokowi, termasuk Halaqoh Ulama Rakyat yang sedang dilaksanakan di Jakarta.
“Hari ini saya melaporkan banyak hal kepada preseden, termasuk pertemuan ulama yang sedang dilaksanakan guna membahas konstitusi terutama ada keinginan untuk memperbaiki sistem demokrasi kita secara lebih dewasa”, tuturnya.
Salah satunya, lanjut Cak Imin, adalah mempertegas sistem presidensial. Sistem ini untuk memberikan kejelasan agar kita tidak terlalu parlementer. Dia menambahkan, kekuatan presidensial yang telah dibahas oleh para ulama ini adalah untuk menyempurnakan sistem demokrasi.
Selain itu, dalam kunjungannya, cak min juga sempat meminta arahan terkait UU Pemilu yang lagi hangat dibahas di parlemen.
“Kebetulan pansusnya dari PKB, kita ingin mendapat arahan dari Presiden, agar semua berjalan dengan baik hingga tuntas nanti.”
“Ada banyak opsi, agar pemilu 2019 nanti lebih kuat, lebih transparan, lebih dewasa, dan partisipasi masyarakat lebih besar lagi,” sambungnya.
Dalam kesempatan tersebut, Pimpinan Green Party ini juga menyampaikan bahwa Partai pendukung pemerintah akan terus berusaha mensukseskan program pemerintah, agar produktivitas meningkat.

Related Articles

Kata Mutiara

“Keberhasilan seorang pemimpin diukur dari kemampuan mereka dalam menyejahterakan umat yang mereka pimpin” --- Gusdur

A new version of this app is available. Click here to update.