|  | 

Pojok Parlemen

Barak Bangsa Mesin Pendulang Suara PKB di Pemilu

Jakarta-Langkah Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) melahirkan organisasi yang diberi nama Barisan Penggerak (Barak) Bangsa ternyata tidak salah. Organisasi yang dimotori duet anggota DPR RI dari Fraksi PKB Chusnunia Chalim dan mantan Ketua Umum PMII Hery Haryanto Azumi dan tersebut diyakini mampu menjadi mesin pendulang suara PKB dalam pemilu 2019 mendatang.

Tak menunggu hingga pemilu 2019, Hery yang didapuk sebagai Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Barak Bangsa mengatakan, Barak Bangsa ingin berkontribusi buat PKB dalam Pilkada serentak yang rencananya dimulai akhir 2015 nanti.

Saat ini, lanjut Hery, seluruh jajaran pengurus Barak Bangsa mulai dari pengurus pusat hingga daerah semakin intensif melakukan konsolidasi. "Belum lama ini, kami mendeklarasikan Barak Bangsa regional Sulawesi. Dan besok (hari ini) kami deklarasikan Barak Bangsa regional DKI, Jawa Barat, dan Banten," ungkap Hery seraya mengatakan deklarasi tiga zona itu akan digelar di Bandung, Jawa Barat.

Barak Bangsa memang berpotensi jadi mesin pendulang suara PKB dalam Pilkada serentak nanti. Itu karena, basis massa yang akan dibangun Barak Bangsa tidak terbatas kalangan tertentu. "Ya, selama ini PKB diasumkan partai orang Nahdiyin. Nah, melalui Barak Bangsa kita akan jahit basis dari berbagai elemen komunitas," tutur pria berkaca mata ini.

Oleh sebab itu, pergerakan Barak Bangsa tidak hanya terbatas di pulau Jawa, tapi juga di kawasan timur Indonesia yang selama ini bukan lumbung suara PKB. "Karena orientasinya Barak Bangsa berbasis dari berbagai elemen, maka kita harus bisa bersinergi dengan elemen masyarakat yang notabene bukan kaum Nahdiyin. Dengan demikian PKB akan menjadi partai rahmatalilalamin," tuturnya.

x500
x500

Melihat semangat dari para pengurus, Sekjen Barak Bangsa yang juga anggota DPR RI Chusnusia Chalim juga optimitis perolehan suara PKB di perhelatan pemilu mendatang akan bertambah. Namun, politisi cantik PKB ini berharap penambahan suara PKB terjadi di luar Pulau Jawa. Dengan begitu, taget penambahan kursi di DPR terpenuhi.

"Target jangka panjang Barak Bangsa menambah jumlah kursi di DPR terutama dari luar Pulau Jawa. Target untuk dapil (daerah pemilihan) luar Jawa, satu dapil satu kursi," kata politisi cantik yang akrab disapa Nunik ini.

Jika target itu bisa dicapai, lanjut Nunik, bukan tidak mungkin perolehan suara PKB pada Pemilu 2019 mendatang akan mengalahkan Partai Golkar. "Sesuai yang diharapkan Ketua Umum PKB (Muhaimin Iskandar) dalamnya saat Deklarasi Barak Bangsa di Surabaya lalu, suara PKB harus bisa menembus tiga besar," pungkasnya.(indopos)

Related Articles

A new version of this app is available. Click here to update.