|  | 

Suara Dapil

PKB Rejang Lebong Siap Usung Ridwan Mukti

Curup–Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Rejang Lebong (RL), Sanusi Pane, S.Sos mengaku siap mengusung Bupati Musirawas, Dr. Ridwan Mukti (RM) dalam Pilkada Gubernur Bengkulu 2015 mendatang. Kesiapan tersebut baik itu dipilih secara langsung maupun tidak langsung alias dipilih DPRD.

Sanusi menegaskan, pernyataan dukungan ini sudah disepakati PKB di tingkat DPW dan DPC se Provinsi Bengkulu setelah pertemuan 3 kali. “Kita melihat visi dan misi RM itu sama dengan visi misi PKB. RM memiliki pandangan yang jauh ke depan untuk memajukan Provinsi Bengkulu. Selain peningkatan SDM, RM juga bertekad membangun infrastuktur, ekonomi, pemanfaatan SDA dan lain sebagainya,” kata Sanusi.

Sanusi menjelaskan, dukungan PKB terhadap RM bukan karena dasar pandangan subjektif semata. Akan tetapi berdasarkan kajian mendalam mengenai sepak terjang RM di pusat sebagai anggota DPR RI selama 2 periode, pebisnis di Jakarta dan sebagai kepala daerah di Kabupaten Musirawas.

“Umurnya juga masih muda diiringi kemampuan yang luar biasa. Kita harus mencari orang yang benar-benar berkualitas untuk membuat Bengkulu ini lebih maju. Makanya dukungan kita ke RM ini bukan hanya sekadar pandangan subjektif saja, akan tetapi berdasarkan kajian yang panjang dan matang,” terang Sanusi.

Jumlah pengusaha di Bengkulu ini harus di atas 8 persen dari jumlah penduduk Bengkulu, agar taraf ekonomi meningkat. Kemudian potensi di Bengkulu perlu dieksplorasi dengan maksimal untuk kesejahteraan masyarakat. “Kalau kualitas barang itu bagus, harganya akan mahal. Itulah yang jadi salah satu komitmen dari Ridwan Mukti,” pungkas Sanusi.(harianrakyatbengkulu.com)

Related Articles

Kata Mutiara

“Keberhasilan seorang pemimpin diukur dari kemampuan mereka dalam menyejahterakan umat yang mereka pimpin” --- Gusdur

A new version of this app is available. Click here to update.