|  | 

Berita Nasional

BBM Naik Lagi, Fraksi PKB: Pendidikan Kepada Rakyat Tak Sampai

JAKARTA - KETUA Fraksi PKB DPR RI, H. Cucun Ahmad Syamsurijal, S.Ag., angkat bicara berkaitan dengan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) per 1 Juli 2018. Pasalnya banyak masyarakat yang kaget dan miss-informasi terkait kenaikan BBM ini.

Cucun menilai, ada kesalahan awal dalam memberikan informasi atau pendidikan kepada masyarakat berkaitan dengan kenaikan BBM yang dikaitkan dengan ketersediaan anggaran APBN.

"Masyarakat harus diberikan pendidikan berkaitan dengan anggaran APBN dan sumber BBM yang kita kelola bisa memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia," terangnya di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Senin 2/7/2018.

Permasalahannya menurut Cucun, ada pada delivery informasi ke masyarakat.

"Kenaikan harga BBM itu bukan permasalahan setuju atau tidak setuju. Karena selama ini pendidikan kepada rakyat tak sampai," tegasnya.

Sebelumnya Pemerintah kembali menaikkan harga BBM mulai per 1 Juli 2018 pukul 00.00 WIB. Pertamax mengalami kenaikan sebesar Rp 600 dari sebelumnya Rp 8.900, Pertamina Dex Rp 10.500/liter mengalami kenaikan Rp 400, dan Dexlite Rp 9.000/liter mengalami kenaikan Rp 900. Sedangkan harga Pertalite Rp 7.800/liter, Pertamax Turbo Rp 10.700/liter, dan Minyak Tanah Non-subsidi Rp 11.550/liter tetap.[]

Related Articles

Kata Mutiara

“Keberhasilan seorang pemimpin diukur dari kemampuan mereka dalam menyejahterakan umat yang mereka pimpin” --- Gusdur

A new version of this app is available. Click here to update.