|  | 

Berita Nasional

Agar Jakarta Lebih Humanis, Cak Imin: Suksesi Kepemimpinan Kuncinya

img-20161014-wa0036JAKARTA - Ketua Umum PKB, Abdul Muhaimin Iskandar, mengatakan anggaran pendapatan dan belanja (APBD) Jakarta sangat besar. Namun, sayangnya pemanfaatan penyerapan anggara tersebut tidak maksimal.

Hal ini disampaikan pria yang biasa disapa Cak Imin Talk show yang digelar Perempuan Bangsa PKB. "APBD DKI Jakarta itu, sayang banyak ynag mangkir. Tidak dimanfaatkan secara maksimal," ungkap Cak Imin saat memberi sambutan, jumat 14/10.

Padahal, sambung Cak Imin, Pemprov Jakarta harusnya bisa membuat wajah Jakarta lebih humanis. Salah satunya, dengan membangun lebih banyak ruang publik yang ramah anak.

"Seharusnya Ibu kota sebagai tempat memanusiakan manusia. Ibu kota dan kota lainnya tidak punya ruang sedikitpun bagi kota yang ramah untuk tumbuh sehat dan baik bagi anak," katanya lagi.

Sebagai ibu kota negara, Jakarta memang menjadi etalase bangsa. Dalam talk show yang bertajuk "menuju ibu kota ramah perempuan dan anak", Cak Imin pun menegaskan harus ada perubahan untuk Jakarta.

"Suksesi kepemerintahan menjadi pintu yang paling utama untuk perubahan ini," tegas Cak Imin.

Talk show yang diadakan dilaksanakan di Kantor DPP PKB menghadirkan narasumber Cawagub Sylviana Murni, Ketua Perempuan Bangsa Siti Masrifah, Nihayatul Wafiroh (komisi IX), Ai Rahma (PB KOPRI PMII), dan Putri Hasni (IPPNU)

Related Articles

Kata Mutiara

“Keberhasilan seorang pemimpin diukur dari kemampuan mereka dalam menyejahterakan umat yang mereka pimpin” --- Gusdur

A new version of this app is available. Click here to update.