|  | 

Berita Nasional

Bertemu Wali Santri, Lhatifah Shohib Pesankan Hargai Perbedaan Sebagai Fitrah

MALANG – Anggota MPR RI dari Fraksi PKB, Hj. Lhatifah Shohib mengatakan menghargai sebuah perbedaan adalah fitrah manusia. Hal tersebut disampaikannya saat Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Ponpes Annuru, Kecamatan Tirtoyudo, Kabupaten Malang.

“Perbedaan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara adalah sesuatu yang lumrah. Mari kita saling menghargai.  Sudah bukan mahfum lagi, dimana saat ini, ada kelompok-kelompok yang cenderung membenarkan kelompoknya sendiri. Sedang kelompok yang lain dianggap salah,”ucap Lhatifah dalam pidatonya saat bertemu Wali Santri.

Wakil Rakyat dari Jawa Timur V Malang Raya ini mengatakan, rasa nasionalisme pada seluruh masyarakat harus terus di tanamkan.

Dalam sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan pada Wali Santri tingkat SD dan SMA di Ponpes Annuru, Lhatifah berpesan agar seluruh Wali Santri senantiasa menanamkan rasa nasionalisme dan  nilai-nilai rasa saling menghargai antar sesama.

“Empat pilar kebangsaan harus terus tertanam dalam sanubari masyarakat. Pancasila, UU Dasar 45, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI, merupakan pedoman bagi seluruh rakyat Indonesia. Tidak bisa dipisahkan ataupun dikurangi,” tegas Lhatifah, Jumat (7/2/2019).

Related Articles

Kata Mutiara

“Keberhasilan seorang pemimpin diukur dari kemampuan mereka dalam menyejahterakan umat yang mereka pimpin” --- Gusdur

A new version of this app is available. Click here to update.