|  | 

Berita Nasional

Daftarkan Caleg Ke KPU, PKB Kebanjiran Artis

JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) kembali dibanjiri selebriti yang maju sebagai calon legislatif (caleg). Sekretaris Jenderal DPP PKB Abdul Kadir Karding membenarkan hal tersebut.

"Artis banyak (caleg artis)," ujar Sekretaris Jenderal PKB Abdul Kadir Karding saat menggelar konferensi usai pendaftaran caleg di Kantor KPU, Jakarta Pusat.

Ia menyebutkan beberapa artis yang menjadi caleg PKB. Mulai dari Tommy Kurniawan, Farhat Abbas, Herman gitaris Seventeen, Ivan vokalis Seventeen, Saleh Said Bajuri, Sundari Sukoco, Arzeti Bilbina, dan Zora Vidyanata.

"Mereka maju dari berbagai daerah pemilhan yang berbeda-beda di Indonesia," lanjut karding.

Karding mengatakan para artis tersebut sudah lama menjadi kader partai dan mereka punya strategi caranya sendiri. Meski begitu, lanjut Kadring, partai tetap akan support total agar artis-artis ini terpilih.

"Satu-satunya (caleg artis) yang baru saya tarik adalah Pak Farhat Abbas ini," sambung Karding.

Diketahui PKB menyerahkan berkas pendaftaran calon anggota legislatifnya ke KPU, Selasa (17/7/2018) sekitar pukul 21.30 WIB.

Sejumlah 575 caleg didaftarkan partai berlambang jagad itu ke KPU, jumlah total kuota caleg yang bisa dicalonkan. Jumlah caleg itu meliputi seluruh daerah pemilihan yang mencapai 80 daerah pemilihan.[]

Related Articles

Kata Mutiara

“Keberhasilan seorang pemimpin diukur dari kemampuan mereka dalam menyejahterakan umat yang mereka pimpin” --- Gusdur

A new version of this app is available. Click here to update.