|  | 

Berita Nasional

PKB: Jokowi Bawa Terobosan Baru di Debat Capres

Jakarta-Hanif Dhakiri, Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menilai capres Prabowo Subianto dan Joko Widodo (Jokowi) masih bertahan dengan gayanya masing-masing hingga debat capres ketiga.

"Masing-masing capres masih bertahan dengan gaya masing-masing. Pak Prabowo dengan gaya retoriknya yang relatif abstrak. Pak Jokowi dengan gaya solutifnya yang relatif konkrit," nilai Hanif di Jakarta, Senin (23/6).

Menurutnya, pada sesi debat ketiga yang membahas politik luar negeri Indonesia, Prabowo yang diusung koalisi Partai Gerindra yang bernama Koalisi Merah Putih hampir tak ada hal baru, yakni hanya soal politik luar negeri dan ketahanan nasional.

Sebaliknya, Jokowi punya hal dan terobosan baru, yakni menjadikan Indonesia sebagai poros maritim dunia. Menurut Hanif, ini sangat menarik, karena itu bisa menjadi terobosan untuk mengokohkan ketahanan nasional di satu sisi dan mengokohkan sistem perlindungan kita akan kekayaan negara di sisi lainnya. "Kesimpulannya, Pak Jokowi ungguli Pak Prabowo dalam debat semalam," nilainya.(gatranews)

Related Articles

Kata Mutiara

“Keberhasilan seorang pemimpin diukur dari kemampuan mereka dalam menyejahterakan umat yang mereka pimpin” --- Gusdur

A new version of this app is available. Click here to update.