|  | 

Berita Nasional

PKB Akan Kerahkan Saksi di Semua TPS

Jakarta-Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di DPR Marwan Jafar mengatakan, partainya akan mengerahkan simpatisan untuk menjadi saksi di semua tempat pemungutan suara (TPS). Saksi internal itu sengaja dikerahkan sebagai pemantau perolehan suara PKB dari tingkat daerah sampai ke pusat.

"Memperkuat saksi kita di semua TPS sampai KPU. Kita kawal suara secara jeli dan teliti," kata Marwan saat dihubungi, Selasa (8/4/2014).

Marwan menjelaskan, semua saksi tersebut telah diberi pelatihan untuk mengenali berbagai modus kecurangan. Beberapa kecurangan yang mendapat perhatian PKB, kata Marwan, adalah praktik jual beli suara, manipulasi penghitungan suara, sampai pada sistem keamanan teknologi informasi milik Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Semua bentuk kecurangan itu akan merusak jalannya pesta demokrasi yang jujur, adil, dan transparan. "PKB juga akan membuat tabulasi perolehan suara nasional berdasarkan laporan dari semua saksi. Kita percaya saksi kita andal dan dapat bekerja secara teliti," pungkasnya.(kompas.com)

Related Articles

Kata Mutiara

“Keberhasilan seorang pemimpin diukur dari kemampuan mereka dalam menyejahterakan umat yang mereka pimpin” --- Gusdur

A new version of this app is available. Click here to update.