|  | 

Berita Nasional

Cak Imin Sampaikan Syukur Dan Banggakan Kerja Kader, PKB Menangi 140 Piltak

Fraksipkb.com - Dalam pilkada sserentak yang telah dilaksanakan pada rabu kemarin, Partai Kebangkitan Bangsa disebut telah memenangi 140 daerah,  kota, kabupaten dan provinsi. Hal ini diketahui dari hasil Quick Count beberapa lembaga survey independen sudah dirilis.

Namun demikian, Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar, menegaskan seluruh kader untuk tidak boleh terlena. Apalagi sampai mabok kepayang merayakan kemenangan hasil hitung cepat. "Kita boleh berbangga karena hasil hitung cepat memenangkan kader kita. Tapi kita tidak boleh terlena dan lupa diri. Justru kita harus terus mengawasi pergerakan surat suara agar tidak terjadi kecurangan,' katanya, kamis 10.12.2015.

Cak Imin, biasa disapa, pun menyatakan kemenangan PKB dalam pilkada tahun ini tak lepas dari partisipasi dan perjuangan para kader dan konsituen PKB. Ia juga tak lupa memanjatkan rasa syukurnya kepada sang maha kuasa. "Kita patut bersyukur dan mengucap alhamdulilahh. Semua kemenangan PKB dalam Pilkada kali ini tak lepas dari partisipasi dan perjuangan tak kenal lelah seluruh warga PKB. Baik itu kader ataupun simpatisan, Pejabat struktural maupun tidak".

"Di samping itu juga ada kepedulian dan kekompakan warga nahdliyin terhadap partai yang dilahirkan dari rahim Nahdlatul Ulama ini, yaitu PKB," katanya lagi.

Cak Imin juga mengajak seluruh warga PKB dan NU untuk terus menjaga dan mengamankan surat suara dalam Pilkada. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah tindak kecurangan yang dilakukan pihak-pihak tak bertanggung jawab.

"140 kemenangan bukan hal yang mudah. Semua itu dapat diraih dengan kerja keras dan tulus para pengurus dan warga PKB. Dengan begitu, kita harus mengamankan hasil kerja keras kita agar tidak diusik orang lain," pungkasnya.

Related Articles

Kata Mutiara

“Keberhasilan seorang pemimpin diukur dari kemampuan mereka dalam menyejahterakan umat yang mereka pimpin” --- Gusdur

A new version of this app is available. Click here to update.